Rabu, 17 Desember 2008

Ringkasan Buku The Science of Getting Rich oleh Wallace D.Wattles

Ada Substansi Berfikir dimana segala sesuatunya berasal, dan dalam wujudnya yang asli substansi itu merembes, mengisi, dan memenuhi ruang alam semesta.
Sebuah pemikiran dalam substansi ini menghasilkan wujud dari citra yang tergambarkan oleh pemikiran tersebut.
Seseorang dapat menciptakan sesuatu dari pemikirannya, dan dengan mengkaitkan pemikiran itu pada Substansi Tanpa Bentuk, dia dapat menyebabkan sesuatu yang dipikirkannya itu terwujud.
Supaya dapat melakukan hal tersebut seseorang harus beralih dari pikiran kompetitif ke pikiran kreatif. Jika tidak maka dia tak akan bisa berjalan harmonis dengan Kecerdasan Tanpa Bentuk yang selalu berada dalam spirit kreatif, bukan kompetitif.
Seseorang bisa masuk kedalam harmonisasi penuh dengan Substansi Tanpa Bentuk dengan selalu menjalankan kehidupan yang penuh rasa syukur dan tulus atas segala berkat yang diterimanya. Bersyukur menyatukan pikiran manusia dengan Substansi Kecerdasan sehingga gagasan-gagasan manusia diterima oleh Substansi Tanpa Bentuk. Seseorang dapat terus berada dijalur kreatif hanya dengan menyatukan dirinya dengan Kecerdasan Tanpa Bentuk melalui rasa syukur yang dalam dan terus menerus.

0 komentar: